Jumat, 08 November 2019

Organisasi Komputer Dasar

Organisasi Komputer Dasar



Pada dasarnya komputer adalah perangkat elektronika yang memanipulasi informasi atau data. Komputer mampu menyimpan, mengambil, dan mengolah data. Komputer berasal dari kata latin yaitu computare yang artinya menghitung. Jadi, secara bahasa komputer didefinisikan sebagai alat yang melakukan proses penghitungan aritmatika. Kita semua mungkin pernah menggunakan komputer untuk mengetik sebuah dokumen, mengirim pesan email, bermain game, menonton video dan banyak lagi hal yang bisa kita lakukan dengan komputer.
Untuk mengoperasikan sebuah komputer, terdapat 3 komponen utama yang harus dipenuhi. Ketiga komponen ini memiliki peran yang sangat penting. Jika ada satu saja komponen yang tidak ada. Maka sebuah komputer tidak akan bisa dioperasikan. Dengan kata lain, ketiga komponen ini tidak bisa dipisahkan satu sama lain dan memiliki peran yang mengikat. Ketiga komponen yang dimaksud adalah perangkat keras (hardware), perangkat lunak (software) dan pengguna (brainware).
Perangkat keras adalah segala komponen komputer yang sifatnya dapat dilihat secara kasat mata dan bisa disentuh secara langsung. Dengan kata lain, perangkat keras adalah komponen yang memiliki bentuk nyata. Sebuah perangkat keras berfungsi untuk mendukung segala proses dalam komputerisasi dan bekerja sesuai perintah yang sudah ditentukan oleh penggunanya.  Contoh perangkat keras yang  ada pada komputer seperti CPU, catu daya, memori, motherboard, monitor, casing, mouse, papan ketik, dan pengeras suara. Tentu saja masih banyak lagi perangkat keras yang lain namun hanya bersifat sekunder bahkan sekedar memperindah penampilan komputer.
Jika perangkat keras dapat dilihat langsung dan dapat disentuh, lain hal dengan perangkat lunak. Perangkat lunak hanya bisa dilihat melalui monitor dan tidak dapat disentuh secara langsung. Dengan kata lain perangkat lunak merupakan suatu data yang diprogram serta disimpan secara digital dan tidak berwujud nyata, namun berada dalam komputer. Perangkat lunak juga dapat disebut kumpulan data-data elektronik berupa program atau instruksi yang disimpan dan dikelola oleh komputer.
Sementara itu, brainware atau pengguna adalah orang yang menggunakan atau mengoperasikan sebuah perangkat komputer. Karena komputer hanyalah sebuah perangkat elektronika, maka dibutuhkan seseorang untuk mengoperasikannya. Komputer tidak dapat memprogram dirinya sendiri melainkan ada orang yang memberikan perintah atau program ke dalam komputer tersebut.

a.   Struktur Dasar Komputer
Struktur dasar komputer adalah bagaimana cara mengetahui hubungan dari setiap komponen komputer.  Komputer memiliki 5 struktur utama yang masing-masing memiliki fungsi berbeda namun saling berkaitan. Struktur utama tersebut adalah:
·         Unit masukan (input unit)

·         Unit kontrol (control unit)

·       Unit logika dan aritmatika (logical unit / ALU and arithmetic)

·    Unit penyimpanan (memory unit)

·         Unit keluaran (output unit)


   Control unit dan alu membentuk suatu unit tersendiri yang disebut central processing unit (CPU). Hubungan antar masing-masing unit yang membentuk suatu sistem komputer dapat dilihat pada gambar diatas.
Data diterima melalui perangkat masukan dan dikirim ke memori. Di dalam memori data disimpan dan selanjutnya diproses di ALU. Hasil proses tersebut disimpan kembali di memori sebelum dikeluarkan melalui perangkat keluaran. Kendali dan koordinasi terhadap sistem ini dilakukan oleh unit kontrol. Secara singkat prinsip kerja komputer adalah input à proses à output, yang biasa disingkat dengan IPO. Fungsi utama dari masing-masing unit sebagai berikut:

  I.        Unit masukan
Unit ini berfungsi untuk menerima masukan dari perangkat masukan seperti keyboard, mouse ataupun perangkat lainnya yang kemudian akan diteruskan ke unit penyimpanan.

   II.          Unit kontrol
Berfungsi untuk melaksanakan tugas pengawasan dan pengendalian seluruh sistem komputer. Ia berfungsi seperti pengatur rumah tangga komputer, memutuskan urutan operasi untuk seluruh sistem, membangkitkan dan mengendalikan sinyal-sinyal kontrol untuk menyesuaikan operasi-operasi dan arus data dari bus alamat dan bus data, serta mengendalikan dan menafsirkan sinyal-sinyal kontrol pada bus kontrol  dari sistem komputer. Pengertian mengenai bus dapat dilihat di bagian bawah halaman ini. Control Unit juga bertugas mengatur dan mengendalikan semua peralatan yang ada pada sistem komputer. Control unit mengatur kapan alat input menerima data dan kapan data diolah serta kapan ditampilkan pada alat output. Control Unit mengartikan instruksi-instruksi dari program komputer, membawa data dari alat input ke main memori, mengambil data dari main memori untuk diolah. Bila ada instruksi untuk perhitungan aritmatika atau perbandingan logika, unit kontrol mengirim instruksi tersebut ke aritmatika dan logika unit. Hasil dari pengolahan data ini dibawa oleh unit kontrol ke memori utama lagi untuk disimpan. Jadi tugas dari unit kontrol adalah :
·         Mengatur dan mengendalikan alat-alat input dan output       
·         Mengambil instruksi-instruksi dari main memory
·         Mengambil data dari main memory kalau diperlukan oleh proses
·         Mengirim instruksi ke aritmaetic and logic unit bila perhitungan aritmatik atau perbandingan logika serta mengawasi kerja aritmatik dan logika
·          Menyimpan hasil proses ke main memori

   III.        Unit logika dan aritmatika (ALU)

ALU merupakan bagian inti dari suatu sistem komputer. Arithmetic And Logic Unit (ALU) Tugas utama dari ALU adalah melakukan semua perhitungan aritmatika atau matematika yang terjadi sesuai dengan instruksi program. ALU melakukan operasi aritmatika dengan dasar pertambahan, sedang operasi aritmatika yang lainnya seperti pengurangan, perkalian dan pembagian dilakukan dengan dasar penjumlahan. Sehingga sirkuit elektronik di ALU yang digunakan untuk melaksanakan operasi aritmatika ini disebut adder.
Tugas lain ALU adalah melakukan keputusan dari operasi logika sesuai dengan instruksi program. Operasi logika meliputi perbandingan dua buah elemen logika dengan menggunakan operator logika, yaitu =, <>, <, >, <+, >=. ALU juga sering disebut mesin bahasa karena ALU terdiri dari dua bagian, yaitu unit aritmetika dan unit logika boolean yang masing-masing memiliki spesifikasi tugas tersendiri.

  IV.        Unit penyimpanan
Unit ini berfungsi untuk menampung data/program yang diterima dari unit masukan sebelum diolah oleh CPU dan juga menerima data setelah diolah oleh CPU yang selanjutnya diteruskan ke unit keluaran. Pada suatu sistem komputer terdapat dua macam memori, yang penamaannya tergantung pada apakah alat tersebut hanya dapat membaca atau dapat membaca dan menulis padanya. Bagian memori yang hanya dapat membaca tanpa bisa menulis padanya disebut ROM (Read Only Memory), sedangkan bagian memori yang dapat melaksanakan membaca dan menulis disebut RAM (Random Access Memory

   V.        Unit keluaran
Unit ini berfungsi untuk menampilkan data hasil pengolahan dari CPU melalui memori. Data yang ditampilkan oleh unit ini adalah data yang telah diproses dan disimpan. Contoh unit keluaran adalah monitor, pengeras suara, printer dan lain-lain


b.  Organisasi Komputer Dasar
Organisasi komputer adalah bagian yang berkaitan dengan unit operasional dan interkoneksi antara komponen penyusun sistem komputer dalam merealisasikan aspek arsitekturnya. Contoh aspek organisasional adalah teknologi perangkat keras, perangkat lunak, teknologi penyimpanan dan sinyal kontrol.
CPU mengendalikan urutan dari semua pertukaran informasi dalam komputer dan dengan dunia luar melalui input output. Sedangkan unit memori yang terdiri dari sejumlah besar lokasi yang menyimpan program dan data yang sedang aktif digunakan CPY. Ketiga unit tersebut dihubungkan dengan berbagai macam bus






daftar pustaka: 
https://edu.gcfglobal.org/en/computer-basics-(bahasa-indonesia)/apa-itu-komputer/1/
https://www.maxmanroe.com/vid/teknologi/pengertian-software.html
https://www.maxmanroe.com/vid/teknologi/pengertian-brainware.html


Tidak ada komentar:

Posting Komentar